Minuman Segar Alpukat, Bisnis yang Segar dan Memikat

USAHAMUSLIM.ID,MAKASSAR – Buah alpukat adalah termasuk buah musiman yang stocknya berlimpah bersamaan dengan buah manggis, durian dan rambutan.
Buah alpukat biasanya mudah dijumpai pada bulan Januari, Februari, November dan Desember. Sedangkan di bulan-bulan lain, jumlahnya agak lebih sedikit, bahkan terkadang kita jumpai banyak diskon besar-besaran buah alpukat di bulan-bulan panen tersebut. Bahkan seorang pengusaha Alpukat Kocok (Alpucok) di jalan poros Bumi Tamalanrea Permai (BTP) Makassar, Abdul Aras mengaku sering membagi-bagikan buah alpukatnya kepada pengunjung warungnya di saat stock berlimpah.
Pada edisi kali ini, kita akan menengok usaha minuman segar, Alpukat kocok (Alpucok) yang digeluti oleh Abdul Aras, salah seorang pengusaha muslim yang cukup sukses di kota Makassar.
Minuman Alpukat kocok menjadi salah satu minuman kekinian yang sedang hits di kota Makassar saat ini. Harganya yang murah serta rasanya yang menyegarkan, menjadikan minuman ini layak disandingkan bersama jajaran minuman kekinian lainnya yang sedang marak beberapa tahun terakhir ini.
Di kota Makassar, bahkan di Indonesia minuman Alpukat kocok saat ini menjadi salah satu minuman favorit, bukan hanya karena rasanya yang enak dan segar, namun juga karena buah ini kaya akan manfaat dan bergizi.
“Minuman ini pun aman dikonsumsi untuk segala jenis umur mulai dari anak-anak sampai orang dewasa, “ kata Abdul Aras kepada usahamuslim.id setengah berpromosi.
Kehadiran Alpukat kocok yang dibuka sejak tahun 2019 oleh ayah beranak tiga orang ini, segera mendapat sambutan baik dari warga kota Makassar, menjadikan bisnis segar dan dingin ini berhasil mengantarkannya mampu meraih omzet jutaan rupiah per hari. Memulai usaha setelah mendapatkan ide usaha serta resep dari adiknya yang telah lebih dahulu membuka usaha alpukat kocok.
Di warungnya yang berada di jalan poros BTP Tamalanrea – Blok L/Nomor 10, pengunjung bisa memesan segelas besar alpukat kocok yang dihaluskan dengan tambahan air, sedikit gula, es batu dan susu malaysia sesuai pesanan, ditambah pula berbagai varian topping seperti milo, keju, cokelat, nangka, oreo dan lain-lain.
Untuk mendapatkan cita rasa yang legit dan segar, Aras sengaja mensuplay alpukat dari Maumere dan Manado.
Menurutnya, alpukat kocok ini sangat cocok dinikmati di saat musim-musim panas, untuk melegakan dahaga. Namun sebenarnya minuman ini merupakan minuman yang tidak kenal musim, karena nutrisi dan gizi yang banyak terkandung di dalamnya.
“Di musim-musim panas, saya bisa mengantongi omzet sampai Rp 3 juta hingga Rp 4 juta sehari dengan margin 30-50 persen. Namun di musim hujan seperti ini omzetnya sedikit menurun. Meskipun warung tetap ramai, tetapi kadang stock alpukat banyak yang tersisa. Nah, daripada membusuk dan dibuang, Alpukat yang tersisa dan tidak sempat diramu menjadi minuman itu saya sedekahkan kepada pengunjung,” ujarnya.
Memang diakui buah yang khas dengan daging buah lembut berwarna hijau kekuningan ini memiliki banyak peminat. Berbagai produk olahan sering melibatkan buah yang satu ini. Mulai dari kue, makanan, bahkan minuman instan banyak yang menjadikan buah dengan kandungan vitamin A, B, C, dan K, magnesium, dan folat ini sebagai campuran dan bahan utamanya.
“Yang menjadikan warung kami ini selalu ramai dikunjungi, karena minuman alpukat yang kami jadikan sebagai sajian utama memang merupakan minuman yang baik untuk kesehatan. Orang yang sedang diet atau ingin tubuhnya lebih sehat, sangat cocok dengan minuman alpukat ini, “ tambah Aras.
Dari sejumlah literatur kesehatan tercatat, buah alpukat tidak memiliki kandungan gula yang banyak, sehingga sangat keliru bila ada yang beranggapan bahwa buah ini bisa menimbulkan diabetes. Lemak tidak jenuh yang terdapat dalam kandungan buah alpukat juga dinyatakan sebagai bukan penyebab obesitas.
Obesitas dan diabetes terjadi apabila buah alpukat ini dkonsumsi dengan pendamping yang kurang tepat. Hal ini sangat diperhatikan oleh Aras dalam meramu minuman alpukatnya. Ia membatasi penggunaan susu kental, sebab menurutnya penggunaan susu kental manis, gula dan coklat yang berlebihan bisa menjadi penyebab diabetes.
“Untuk pemanis, kami menggunakan madu saja, dan inilah yang menjadi daya tarik dari usaha alpukat kocok yang ada di warung kami. Tapi kami tetap juga menyediakan susu kental manis dan gula, karena kadang ada pengunjung yang memesan alpukat dengan campuran susu, gula maupun cokelat.”
Manfaat lain yang bisa diperoleh dengan mengonsumsi buah alpukat yaitu menurunkan kadar kolesterol, melancarkan pencernaan, mencegah sakit jantung, menjaga kesehatan mata, mencegah diabetes dan mengatasi bau tidak sedap.
Kandungan folat dalam buah alpukat, baik untuk ibu hamil dan menyusui. Bagi anda yang ingin mencegah peradangan sendi, sebaiknya mengonsumsi buah alpukat sebelum berusia 50 tahun ke atas.
Nah, untuk anda yang ingin menikmati manfaat dari buah alpukat yang banyak ini, berkunjunglah ke Alpucok, Bumi Tamalanrea Permai (BTP) Blok L/ nomor 10, kecamatan Tamalanrea, Makassar. (UM/Khairil Anas)