Erick Thohir: Bank Syariah Harus Mandiri untuk Perkuat Ekonomi Syariah

Jakarta – Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), Erick Thohir, menegaskan bahwa sektor finansial memiliki peran penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia. Hal ini ia sampaikan dalam acara Republika: Sinergi Berwarna, Ciptakan Masjid Berdaya yang digelar di Jakarta pada Jumat (14/3).
Erick optimistis ekonomi syariah akan terus berkembang, mengingat dalam satu dekade terakhir rata-rata pertumbuhannya mencapai 5 persen. Salah satu faktor utama yang menopang pertumbuhan ini adalah daya beli masyarakat, yang berkontribusi sebesar 53 persen terhadap total perekonomian nasional.
“Empat tahun lalu, saya berdiskusi dengan Sekjen MES Pak Iggy, bahwa jika kita ingin membangun ekonomi, harus ada dukungan finansial yang kuat, termasuk kehadiran bank syariah. Bayangkan, Indonesia sebagai salah satu negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, tetapi lima tahun lalu sistem perbankan kita masih didominasi oleh perbankan konvensional,” ujar Erick. Dikutip dari antaranews.com
Ia menilai kehadiran Bank Syariah Indonesia (BSI) telah membawa perubahan signifikan dalam ekosistem keuangan syariah. Saat ini, BSI telah menjadi bank terbesar kelima di Indonesia dan mampu bersaing dengan bank konvensional lainnya.
Namun, Erick menekankan pentingnya kemandirian bank syariah agar tidak bergantung pada induk konvensionalnya. Ia mendukung langkah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) dalam mewajibkan bank konvensional yang memiliki unit usaha syariah untuk memisahkannya menjadi entitas independen.
“Kami ingin memastikan bahwa bank syariah bisa berdiri sendiri. Dengan adanya aturan dari OJK dan BI, bank-bank konvensional yang memiliki unit syariah harus memisahkannya. Ini penting agar ada komitmen penuh, tidak setengah-setengah antara sistem konvensional dan syariah. Bank syariah harus berdiri sendiri agar lebih sehat dan berkembang,” jelasnya.
Erick meyakini bahwa dengan semakin banyaknya bank syariah yang tumbuh mandiri, sektor perbankan syariah di Indonesia akan semakin kuat dan berkontribusi lebih besar terhadap perekonomian nasional.