Pemerintah Genjot Proyek “Waste to Energy” di Tujuh Kota, Target Atasi 55 Juta Ton Sampah dan Ciptakan Lapangan Kerja

Jakarta — Pemerintah terus mempercepat pelaksanaan proyek waste to energy (WTE) atau pengolahan sampah menjadi energi listrik (PSEL) sebagai solusi berkelanjutan untuk mengatasi persoalan sampah nasional. Proyek strategis yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas) ini akan diwujudkan terlebih dahulu di tujuh wilayah, yaitu Bali, Yogyakarta, Bogor Raya, Tangerang Raya, Kota Semarang, Bekasi Raya, dan Medan Raya.
“Proyek waste to energy akan kita dorong di tujuh daerah itu,” ujar Zulhas di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (24/10/2025). Dikutip dari idntimes.com
Optimistis Dorong Energi Bersih dan Lapangan Kerja
Pemerintah semakin agresif menindaklanjuti proyek ini sejak terbitnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 109 Tahun 2025 tentang Penanganan Sampah Perkotaan. Zulhas optimistis, kehadiran regulasi tersebut akan menjadi tonggak baru bagi Indonesia dalam menciptakan energi bersih sekaligus menambah peluang kerja di sektor lingkungan.
“Lahirnya Perpres Nomor 109 Tahun 2025, Insya Allah akan mengubah sampah menjadi energi listrik, membuka lapangan kerja, dan menjadi sumber energi baru terbarukan,” tegas Zulhas.
Target Atasi 55 Juta Ton Sampah di Bantar Gebang
Dukungan terhadap proyek ini juga datang dari berbagai pihak, termasuk Danantara. Wakil Ketua Kadin Bidang Investasi, Rosan Roeslani, menyampaikan keyakinannya bahwa proyek WTE akan mampu menyulap tempat pemrosesan akhir (TPA) menjadi lebih bersih dan produktif.
“Salah satunya di TPST Bantar Gebang, Bekasi, yang saat ini menampung sekitar 55 juta ton sampah. Groundbreaking-nya akan dilakukan pada akhir Maret,” ujar Rosan.
Sementara itu, Kementerian Pekerjaan Umum juga tengah menuntaskan penataan Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) dan pembangunan Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Pasuruhan di Kabupaten Magelang sebagai bagian dari penguatan sistem pengelolaan sampah nasional.
Dengan sinergi lintas kementerian dan sektor swasta, pemerintah berharap proyek WTE dapat menjadi langkah nyata menuju Indonesia yang lebih bersih, mandiri energi, dan berdaya ekonomi hijau.