5 Bisnis Laris Manis Jelang Hari Kemerdekaan

USAHAMUSLIM.ID,MAKASSAR – Setiap memasuki bulan Agustus, di negeri kita Indonesia ini selalu muncul euforia perayaan Hari Kemerdekaan. Sebuah momen yang menjadikan sejumlah orang dapat memetik keuntungan dengan menjalankan bisnis musiman, yakni bisnis yang hanya laris manis jelang hari kemerdekaan, 17 Agustus yang diperingati setiap tahun.
Aneka bisnis bermunculan jelang perayaan kemerdekaan, dikarenakan munculnya beragam kegiatan di tengah masyarakat . Selain upacara, masyarakat Indonesia di berbagai daerah kerap mengadakan berbagai perlombaan, karnaval, pameran, hingga pesta rakyat.
Dalam melaksanakan beragam kegiatan itu, diperlukan berbagai macam alat dan sarana pendukung untuk kelancaran kegiatan perayaan tersebut.
Nah, di situlah munculnya celah bagi para pebisnis untuk mendulang untung sebanyak-banyaknya, mulai dari jelang tujuh belasan hingga berakhirnya perayaan.
Berikut ini, usahamuslim.id merangkum lima macam bisnis musiman dalam moment Agustusan atau perayaan kemerdekaan Indonesia.
1.Jual Bendera dan Umbul-umbul
Biasanya para pedagang musiman ini mulai bermunculan di akhir bulan Juli, menjelang Agustusan. Mereka menjajakan dagangannya berupa bendera Merah-Putih di tepi-tepi jalan raya, bersama umbul-umbul dengan berbagai ukuran bendera.
Para penjual bendera ini ramai menjajakan dagangannya menghiasi jalanan di sekitar perumahan, dekat perkantoran, hingga pusat perbelanjaan.
Tentunya berjualan bendera menjelang Hari Kemerdekaan adalah suatu peluang mendulang untung yang menjanjikan.
Dari pengalaman para pedagang bendera musiman yang diberitakan di berbagai media, mereka bisa mendulang untung jutaan rupiah meski hanya berjualan dalam waktu singkat. Harga bendera yang dipasarkan mulai dari ribuan hingga ratusan ribu rupiah tergantung dari ukurannya.
Terdapat berbagai jenis bendera yang bisa dijual mulai dari bendera kecil berbahan plastik, bendera merah putih dari kain, hingga umbul-umbul atau bendera warna-warni.
Karena sifatnya musiman dan temporer, maka dalam menjalankan bisnis ini, anda tidak perlu mendirikan kios, cukup dengan menjajakan dagangan di pinggir jalan kota yang ramai.
2.Master of Ceremony (MC)
Banyak kegiatan yang berlangsung dalam perayaan Agustusan yang membutuhkan jasa master of ceremony alias MC. Kamu yang punya kemampuan di bidang ini, saatnya untuk bersiap-siap mendulang rupiah. Segera siapkan stamina yang prima. Jaga kesehatanmu baik-baik agar saat bulan perayaan tiba, kamu bisa siap kapan saja untuk menerima undangan menjadi MC.
3.Penyewaan Pakaian Adat
Kegiatan karnaval yang menampilkan berbagai pakaian adat dari seluruh Nusantara juga merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari setiap penyelenggaraan peringatan hari kemerdekaan.
Celah ini bisa dimanfaatkan oleh anda yang memiliki koleksi pakaian adat. Anda bisa menyewakan pakaian-pakaian adat itu dalam bulan Agustus yang selalu ditunggu-tunggu.
Bukan cuma pakaian adat, tetapi pakaian tematik seperti kostum polisi, dokter, tentara, perawat, atau profesi lainnya juga banyak diburu di bulan Agustus.
Hal ini dikarenakan banyaknya acara karnaval lainnya untuk menyambut Hari Kemerdekaan. Bisnis sewa menyewa pakaian adat dan tematik ini bukan cuma menyasar orang dewasa, karena anak-anak sekolah pun membutuhkannya.
4.Bisnis Tata Rias, Dekorasi dan Make Up
Bisnis selanjutnya yang juga banyak meraup cuan dalam bulan Agustus adalah bisnis salon, penata rias dan dekorasi.
Bulan Agustus, menjadi bulan sibuk bagi para pemilik salon dan penata rias, karena banyaknya pelanggan yang antre untuk didandani alias make up. Banyaknya acara seperti karnaval untuk merayakan Hari Kemerdekaan, membuat jasa make up artist diburu.
Di era digital ini, jasa make up, penata rias dan ahli dekorasi ruangan, tidak perlu lagi memiliki salon atau tempat usaha.
Anda yang ingin terjun dalam bisnis yang satu ini, bisa menawarkan jasa make up lewat media sosial. Cukup dengan mengunggah hasil karyamu ke media sosial, kamu pun sudah melakukan promosi secara gratis, dan selanjutnya melakukan pelayanan dengan sistem layanan menerima panggilan.
5.Usaha Aneka Kuliner
Seperti umumnya, setiap kegiatan perayaan menghidangkan aneka kuliner, maka demikian pula dengan perayaan kemerdekaan.
Banyaknya acara mulai dari perlombaan hingga karnaval di bulan Agustus membuka peluang yang lebar bagi pebisnis kuliner, mulai dari jelang hari kemerdekaan hingga puncak acara perayaan.
Pengusaha kuliner, menjadi salah satu di antara banyak pengusaha yang meraup cuan jutaan rupiah selama Agustusan berlangsung.
Cukup dengan menjajakan makanan dan minuman di dekat area perlombaan dan karnaval. Kamu bisa menjajakan makanan dan minuman yang banyak penggemarnya seperti sosis, kentang goreng, minuman kekinian, dan lain sebagainya.
Carilah lokasi yang strategis agar jualanmu mudah terlihat.
Nah, itulah lima bisnis laris manis jelang hari kemerdekaan. Tinggal pilih salah satunya, sesuai dengan kemampuan dan keinginan. Semoga sukses dan barokah.(UM)